Polres Tabalong Sosialisasikan SAR Polri dalam Mitigasi Bencana

In Mitra Polisi

Polres Tabalong – Sosialisasi Mitigasi Bencana yang diselenggarakan Badan Penanggulangan Polres Tabalong – Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tabalong pada Selasa (24/05) pagi bertempat Aula Pendopo Bersinar Tanjung.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom yang diwakili KBO Satuan Samapta Polres Tabalong Ipda Sunaryo selalu narasumber kegiatan sosialisasi menyampaikan Peranan Polres Tabalong dalam penanganan Mitigasi Bencana dengan materi SAR (Search And Rescue) Polri sebagaimana Peraturan Kapolri No. 25 Tahun 2011.

Dalam paparannya dijelaskan secara umum SAR Polri, Standar SAR Polri baik standar personel dan standar perlengkapan serta peralatan;

Tahapan operasi SAR Polri dimulai dari tahap awal, pelaksanaan dan pengakhiran;

Serta terkait komando pengendalian perintah pengerahan potensi SAR Polri dalam pelaksanaan operasi SAR.

Selanjutnya paparan materi dari Kodim 1008 dan Basarnas Kabupaten Tabalong.

Tampak hadir dalam kegiatan sosialisasi adalah Kepala BPBD Tabalong beserta staf, dan Perwakilan UPBS se Kabupaten Tabalong.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom melalui Kasubsi Penmas Sihumas Polres Tabalong Aipda Irawan Yudha Pratama mengatakan Polres Tabalong selaku Pemberi materi SAR Polri dalam kegiatan sosialisasi mitigasi bencana di Aula Pendopo Bersinar Tanjung.

“Semoga materi SAR Polri yang disampaikan dan diterangkan oleh KBO Satuan Samapta Polres Tabalong dapat di aplikasikan dilapangan oleh para peserta sosialisasi yaitu rekan – rekan UPBS dalam upaya penanggulangan guna mengurangi resiko dan dampak yang diakibatkan oleh bencana terhadap masyarakat dikawasan rawan bencana, baik itu bencana alam atau akibat ulah manusia”, terang Aipda Yudha.(*).

You may also read!

Pria 37 Tahun Di Temukan Tewas Tergantung Di Rumahnya

Polda Kalsel-Polres Tabalong- Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU Galih Putra Wiratama, S.Tr.K., S.I.K

Read More...

Perempuan 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia Dirumahnya Dalam Kondisi Membengkak

Polda Kalsel-Polres Tabalong- Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU Galih Putra Wiratama, S.Tr.K., S.I.K

Read More...

Pemeriksaan Administrasi Awal Penerimaan Terpadu Bintara Ptu, Bakomsus, Rekpro Dan Tamtama Polri TA 2024

Polres Tabalong - Pemeriksaan administrasi awal penerimaan terpadu Bintara PTU, Bakomsus, Rekpro dan Tamtama Polri TA 2024 bertempat di

Read More...

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Mobile Sliding Menu