Gerai Vaksin Presisi Polres Tabalong, Polsek Tanta Melaksanakan Vaksin Terhadap Pelajar Yang Ada di Kecamatan Tanta

In Polisi Kita, Polsek Tanta

 

Polsek Tanta, Polres Tabalong, Polda Kalsel – Kapolsek Tanta bersama Anggota melaksanakan monitoring dan pengamanan pemberian suntik vaksin Covid-19 terhadap pelajar Sekecamatan Tanta. Rabu (03/11/2021).

Kegiatan vaksinasi merupakan program pemerintah dalam rangka menekan Penyebaran Covid-19 dalam rangka untuk memastikan kondisi fisik bebas dari indikasi Covid 19, serta meningkatkan kekebalan daya tahan tubuh.

Vaksinasi massal tersebut bertempat di Puskesmas Kecamatan Tanta, adapun pelajar yang menjadi sasaran vaksin adalah anak usia 12 tahun keatas yang sudah terdaftar sebelumnya dari pihak Sekolah.

Selama kegiatan berlangsung Personil Polsek Tanta dan petugas tenaga kesehatan tetap memberikan imbauan 5M Tetap Disiplin Protokol Kesehatan dengan selalu Menggunakan masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan menggunakan sabun di air yang mengalir atau handsanitizer, serta Menghindari kerumunan, Mengurangi Mobilitas.

Kapolsek Tanta Iptu P.Siregar, SH berkesempatan memberikan semangat dan memotivasi kepada para pelajaran peserta Vaksin. “Pemberian vaksin ini sebagai langkah antisipasi dan tracking dan kepedulian Polri terhadap masyarakat. Sehingga masyarakat memiliki kekebalan daya tahan tubuh untuk mencegah terkonfirmasi positif Covid-19 dan terpenting tetap jalankan prokes walau sudah diberi suntikan vaksin”. Ujar Kapolsek.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom. melalui Kapolsek Tanta Iptu P. Siregar SH mengatakan “program Vaksin Covid-19 ini sangat efektif dalam memberikan kekebalan tubuh dan menekan penyebaran Covid-19 dan mempersiapkan kegiatan Tatap Muka untuk pelajar sekolah. Polri sepenuhnya siap mendukung program vaksinasi COVID-19 guna mewujudkan masyarakat yang sehat, ekonomi kuat dan semakin produktif dalam rangka Indonesia Sehat dan Kuat”. Pungkasnya.

Kegiatan pengamanan dan monitoring tersebut merupakan tugas dan kewajiban Polri dalam mengawal serta mensukseskan program vaksinasi pemerintah. Selama kegiatan berlangsung kami harapkan kepada seluruh peserta tetap waspada dan patuhi disiplin Prokes.(*)

You may also read!

Pria 37 Tahun Di Temukan Tewas Tergantung Di Rumahnya

Polda Kalsel-Polres Tabalong- Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU Galih Putra Wiratama, S.Tr.K., S.I.K

Read More...

Perempuan 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia Dirumahnya Dalam Kondisi Membengkak

Polda Kalsel-Polres Tabalong- Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU Galih Putra Wiratama, S.Tr.K., S.I.K

Read More...

Pemeriksaan Administrasi Awal Penerimaan Terpadu Bintara Ptu, Bakomsus, Rekpro Dan Tamtama Polri TA 2024

Polres Tabalong - Pemeriksaan administrasi awal penerimaan terpadu Bintara PTU, Bakomsus, Rekpro dan Tamtama Polri TA 2024 bertempat di

Read More...

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Mobile Sliding Menu