Ciptakan Kondisi Aman dan Tentram, ini yang di Lakukan Polres Tabalong

In Binkam, Polisi Kita

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Sat Sabhara Polres Tabalong melaksanakan patroli rutin dan tak lupa memberi himbauan kepada warga untuk tetap patuhi protokol kesehatan, Rabu(07/07) siang.

Patroli rutin tersebut dilaksanakan oleh Satuan Sabhara Polres Tabalong merupakan kegiatan pre-emtif dan preventif guna mencegah terjadinya tindak pidana di daerah hukum Polres Tabalong.

Upaya pre-emtif disini adalah upaya-upaya awal yang dilakukan untuk mencegah terjadinya tindak pidana seperti berdialog dengan warga dan  menanamkan nilai-nilai /norma-norma yang baik.

Sedangkan preventif merupakan tindak lanjut dari upaya pre-emtif yang masih dalam tataran pencegahan sebelum terjadinya kejahatan seperti kegiatan patroli.

Satuan Sabhara Polres Tabalong juga mengimbau dan mengedukasi warga untuk mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Tabalong.

Tujuan dari kegiatan Satuan Sabhara tersebut adalah wujud dari Polres Tabalong dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat khususnya masyarakat kabupaten Tabalong.

Kapolres Tabalong AKBP M.Muchdori S.I.K.,CFrA melalui Kasat Sabhara Akp Sang Putu Raka mengimbau kepada masyarkat Kabupaten Tabalong agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar dan selalu menerapkan protokol kesehatan.

 

You may also read!

Pria 37 Tahun Di Temukan Tewas Tergantung Di Rumahnya

Polda Kalsel-Polres Tabalong- Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU Galih Putra Wiratama, S.Tr.K., S.I.K

Read More...

Perempuan 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia Dirumahnya Dalam Kondisi Membengkak

Polda Kalsel-Polres Tabalong- Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU Galih Putra Wiratama, S.Tr.K., S.I.K

Read More...

Pemeriksaan Administrasi Awal Penerimaan Terpadu Bintara Ptu, Bakomsus, Rekpro Dan Tamtama Polri TA 2024

Polres Tabalong - Pemeriksaan administrasi awal penerimaan terpadu Bintara PTU, Bakomsus, Rekpro dan Tamtama Polri TA 2024 bertempat di

Read More...

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Mobile Sliding Menu