Polisi Tanta Lakukan Patroli Diagolis di Desa Warukin

Polres Tabalong – Polsek Tanta- Anggota piket Polsek Tanta melaksanakan giat patroli dialogis menghimbau kepada para remaja yang sedang berkumpul di Warukin Rt. 005 Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong. Jum’at (10/08/2018)

Di samping melaksanakan patroli, Anggota juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung dan mendorong masyarakat untuk lebih dapat menjadikan polisi bagi dirinya sendiri dan lingkungan sekitarnya.

Dengan patroli juga dapat mendekatkan diri dan masyarakat, selain memberikan pesan-pesan kamtibmas anggota juga memberikan himbauan agar memarkirkan kendaraan yang benar dan tetap dikunci agar terhindar dari pencurian.

Selama giat sambang warga binaan, Bripka Fitrianto tidak hanya bertatap muka dengan masyarakat. Namun Juga menjumpai kantong-kantong yang menjadi pusat aktivitas masyarakat.

Kapolres Tabalong AKBP Hardiono S.IK melalui Kapolsek Tanta Ipda Walimin, Bripka Fitrianto juga memberikan himbauan untuk tidak melakukan karhutla dan agar warga mengetahui dampak dari membakar hutan dan lahan.

Sehingga Keberadaan Polisi benar-benar dirasakan ditengah-tengah masyarakat dan sekaligus menjalin tali silaturahmi antar warga. (dvi)

Tagline, Polda Kalsel Polres Tabalong Kapolres Tabalong

Exit mobile version