Kapolsek Pugaan Hadiri Musrenbang Dalam Rangka Penyusunan RKPD

In Polsek Pugaan

Polres Tabalong, Polsek Pugaan – Kapolsek Pugaan menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) Kecamatan Pugaan dan Banua Lawas dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Tabalong Tahun 2024, Rabu (25/01/2023).

Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG) Kecamatan Pugaan dan Banua Lawas tersebut di ambil dari usulan MUSRENBANG seluruh Desa yang ada di Kecamatan Pugaan dan Banua Lawas.

Kapolres Tabalong AKBP Anib Bastian, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Pugaan IPTU M. Efendi mengatakan, kehadiran Polisi dalam musrenbang tersebut selain memberikan rasa aman, Polisi juga merupakan mitra Pemerintah Kecamatan yang ikut mengawasi pembangunan di wilayah binaannya.

“Keberadaan Bhabinkamtibmas dan Babinsa diharapkan dapat memberikan kontribusi dan peranan penting bagi wilayah binaan serta binaan masyarakatnya,” katanya.

Bhabinkamtimas juga berkewajiban memelihara situasi Kamtibmas, sekaligus monitoring perkembangan pembangunan di wilayah binaannya masing-masing. (*)

You may also read!

Pengamanan Dan Turlalin, Polsek Haruai Berikan Rasa Nyaman Di Masyarakat

Polda Kalsel, Polres Tabalong, Polsek Haruai - Personil Polsek Haruai melaksanakan pengamanan ibadah Sholat Tarawih di Masjid Miftahul khair

Read More...

Patroli Polsek Haruai, Dialogis Dengan Warga Sampaikan Pesan Kamtibmas

Polsek Haruai, Polres Tabalong, Polda Kalsel – Polisi Polsek Haruai Briptu Sidry bersama Bripda Rifan sambangi masyarakat saat berpatroli,

Read More...

Patroli,Petugas Ini Sambangi Warga

Polres Tabalong - Polsek Muara Harus - Polsek Muara Harus Wujudkan Rasa Aman pada hari Selasa(28/03/2023). (more…)

Read More...

Leave a reply:

Your email address will not be published.

Mobile Sliding Menu