Dengar Aduan Masyarakat, Polsek Kelua Gelar Curhat Jumat

Polsek Kelua, Polres Tabalong, Polda Kalsel – Jajaran Kepolisian Sektor Kelua bersama masyarakat melaksanakan kegiatan Curhat Jumat bertempat diwarung es kelapa khas NTB Kelurahan Pulau RT 01 Kec. Kelua Kab. Tabalong pada Jum’at, (30/12) pagi.

Kegiatan Curhat Jumat dihadiri oleh masyarakat Kelua yang dipimpin Kapolsek Kelua Iptu Dedy Indarto didampingi Kanit Binmas Polsek Kelua Aiptu Dedy Satriawan beserta para Bhabinkamtibmas dan perwakilan kades, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda yang ada di Kec. Kelua.

Program Curhat Jumat serentak ini dalam rangka Program Prioritas Kapolri merupakan salah satu upaya pembinaan kemitraan Polsek Kelua dengan Masyarakat, dimana Polri dapat berinteraksi secara langsung dengan masyarakat untuk mendapatkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat terkait dengan pelayanan Kepolisian.

Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom melalui Kapolsek Kelua Iptu Dedy Indarto mengatakan Kegiatan Curhat Jumat ini merupakan sarana untuk menyerap aspirasi masyarakat serta tali silaturahmi antara Polri dengan masyarakat sehingga terjalin hubungan dengan baik tambahnya. (*).

Exit mobile version