Cegah Penyebaran Covid-19, Polres Tabalong Edukasi Warga Dengan Cara Begini

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Jajaran Kepolisian Resor Tabalong dan jajaran selain rutin melaksanakan operasi yustisi penerapan protokol kesehatan dan menggelar vaksinasi, pergelaran spanduk edukasi kini juga dilakukan petugas

Spanduk berisi kalimat edukasi terkait penerapan prokses cegah Covid-19 ini dipasang di tempat-tempat keramaian yang mudah terlihat dan dibaca oleh kita semua.

Kalimat yang digunakan juga tak hanya menggunakan bahasa Indonesia, tetapi juga ada yang dibuat dalam bahasa Banjar. Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom melalui Kasi Humas Polres Tabalong Iptu Mujiono, Sabtu (4/9/2021), menyampaikan, pemasangan spanduk ini  serentak dilakukan Polres Tabalong dan Polsek jajaran.

“Ini sebagai upaya imbauan dan edukasi kepada masyarakat pentingnya protokol kesehatan (prokes) untuk cegah serta menekan angka penyebaran Covid-19,” ucapnya.

Pemasangan spanduk dengan sasaran pusat keramaian seperti pasar, terminal, permukiman, pertigaan jalan dan lokasi lainnya.

Penggelaran spanduk Polres Tabalong dan Polsek jajaran juga gencar sebelumnya dilakukan petugas disamping itu juga rutin lakukan operasi yustisi dan  percepatan vaksinasi sebagai bentuk mendukung program pemerintah dalam penanganan Covid-19.

“Dalam pelaksanaannya juga bersinergi dengan Pemkab Tabalong baik dinkes, satpol pp dan juga Kodim 1008 Tabalong beserta jajaran dan instansi terkait”, kata Iptu Mujiono.(*).

Exit mobile version